Posted by : Unknown Sunday, February 22, 2015




Mungkin kamu adalah sebuah gamers yang bercita cita ingin membuat game sendiri (sama kayak saya :v) tapi kamu tidak tahu harus menjadi apa dan mulai dari mana, maka dari itu IDTechToday akan menjelaskan sebuah isi team seorang developer game. Team developer game tidaklah jauh berbeda dari team developer animasi karena banyak aspek yang sama seperti di developer game pastinya ada designer, 3D modeller dan animator lalu begitu juga team developer animasi hanya saja yang membedakan kedua team tersebut ialah dibidang programming dan lain lain. Di dalam membuat game kamu harus bisa membuat sebuah scene untuk dimainkan oleh penggunanya dengan memperhatikan detail level, event dan pergerakan AI (Artificial intelligence) sedangkan jika membuat animasi kamu tidak perlu memperhatikan faktor tersebut karena scene yang kamu buat hanya untuk di tonton bukan untuk dimainkan.

Dan sebuah team developer setidaknya harus bisa memiliki orang orang yang punya keahlian khusus yang akan saya tulis dibawah ini dan sebenarnya sangat banyak bagian bagian team developer game yang tidak bisa saya tulis semuanya tapi dibawah ini adalah pekerjaan pekerjaan paling penting dalam sebuah team developer. So check this out.


1. Animator

Animator adalah sebuah pekerjaan yang memerlukan kejelian dalam melakukan suatu hal karena kamu harus bisa mengambil sebuah gambar atau model yang disediakan 3D modeller atau designer lalu disatukan dan jadilah sebuah animasi. Tugas animator dalam team adalah membuat pergerakan karaker dan asset dalam game




2. Assistant Producer

Seorang Assistant Producer bertugas untuk memberi sebuah deadline kepada staffnya untuk mengumpulkan semua tugasnya dalam jangka waktu tertentu tanpa seorang Assistant Producer, pembuatan sebuah game akan berlangsung lebih lama

3. Audio Engineer

Berhubung dengan audio sudah pasti kalian tau apa tugas seorang Audio Engineer. Yap, membuat audio didalam game seperti Soundtrack, Sound Effect(SFX), Sampai Voice Over atau Dubbing. Suara karakter maupun asset dan lainnya yang berhubung dengan suara. Jika tidak ada orang ini maka game kalian akan tampak hampa.




4. Creative Director

Menjadi seorang director memanglah tidak mudah, contohnya menjadi seorang Creative Director. Kamu bertanggung jawab atas kualitas kesuluruhan game dan bagaimana rasanya game ini nanti. Tanpa dia, game yang akan dibuat akan terasa acak acakan dan tidak teratur




5. External Producer

Tugas dari orang ini adalah memastikan kesuksesan game yang akan dibuat nanti hanya saja di berkerja diluar team alias tidak bersatu dengan staff lainnya. Tanpa dia game yang dibuat tidak akan tersebar luas.




6. Game Designer

 Sebuah game designer sangatlah penting didalam sebuah team developer karena dialah yang membuat semua elemen didalam game termasuk bagaimana game ini akan berjalan nanti, semua elemen yang ada didalam game dibuat oleh seorang Game Designer. Tanpa seorang game designer maka game itu tidak akan punya suatu hal menarik alias hanya roaming saja
Contoh tokoh game designer diantaranya Shigeru Miyamoto (Mario Bros series, Zelda series) dan Will Wright (The Sims series, Spore).

7. Game Programmer

 Seorang game Programmer membuat dan menulis kode yang akan mengendalikan jalannya game. Tanpa Game Programmer maka seluruh elemen dalam game yang akan dibuat akan membeku alias tidak bergerak karena tidak dikendalikan oleh code yang dibuat game programmer
Game programmer di game studio besar biasanya sudah memiliki spesialisasi, misalnya physics programmer, engine programmer, networking, dan lain-lain. Tokoh game programmer yang terkenal misalnya John Carmack, co-founder id Software, yang mempelopori genre 3D FPS dengan Wolfenstein 3D..



8. Game Artist

 Game Artist bertugas untuk membuat desain desain yang akan digunakan dalam game seperti karakter, kendaraan, texture dan sebuah object benda maupun lainnya. Jika Game Artist tidak ada maka game yang dibuat tidak akan berisi apa apa alias hanya sebatas terrain kosong.Game Artist biasanya dibagi menjadi 2D artist,mencakup diantaranya character design, 2D animation, texture artist, dan 3D artist yang mencakup modeller, 3D animation, dll.

9. Technical Artist

 Technical artist bertugas menjadi sebuah jembatan yang menyatukan artist dan programmer sehingga bisa menyatukan karya mereka menjadi sebuah game dan tanpa dia, Artist dan Programmer tidak akan bisa menyalurkan karya mereka ke sebuah game.


10. Public Relation

 Public Relation adalah salah satu pekerjaan paling penting dalam sebuah game karena dialah yang membuat nama team kalian terlihat baik dan membantu menyebarkan game ini lewat berbagai media digital maupun non digital. Jika tidak ada Public Relation maka tidak akan ada yang tahu tentang team kalian.


11. Lead Artist


Tugas seorang Lead Artist adalah bertanggung jawab atas penampilan game ini secara menyeluruh dan memimpin team animator dan artist. Tanpa dia sebuah desain dalam game akan bercampur aduk sehingga terlihat acak acakan




12. Lead Programmer


Seorang Lead Programmer bertugas membuat kode yang akan dibuat kedalam game yang nantinya akan dipakai oleh game programmer. Tanpa dia kode yang dibuat oleh seorang programmer tidak akan berinovasi alias hanya itu itu saja.


13. Level Editor


Level Editor bertugas membuat sebuah level (terrain) yang akan dipakai dan bertanggung jawab atas susunan asset yang dipakai. Tanpa dia asset yang digunakan akan tidak bisa dipakai atau ditunjukan kedalam level.




14. Marketing Executive


Marketing Executive bertugas untuk melakukan riset tentang pasar game seperti apa yang sedang tren sekarang atau sedang dicari oleh orang orang lalu dia yang bertanggung jawab atas promosi di berbagai media dan perkerjaan seorang Marketing Executive hampir sama dengan Public Relation tapi hanya saja seorang Marketing Executive hanya bertanggung jawab dalam mempromosikan sebuah produk. Tanpa dia game yang dibuat tidak akan menarik perhatian orang.


15. Marketing Manager


Marketing Manager dan Marketing Executive adalah sebuah pekerjaan yang berbeda, Marketing manager bertugas untuk menaikan penjualan sebuah game dan membuat sebuah strategi marketing sedangkan Marketing Executive bertugas untuk melakukan riset pasar dan intinya Marketing Manager bekerja setelah game dirilis dan Marketing Excutive bekerja sebelum game dirilis


16. Product Manager


Seorang Product Manager bertugas untuk memaksimalkan penjualan dari sebuah game dan membuat brand game itu sendiri. Dengan adanya Product Manager harga jual game tersebut akan semakin mahal.




17. Project Manager/Game Producer


Tugas Producer adalah memastikan bahwa game yang dibuat harus tepat waktu dan mengelola dana untuk project. Tanpa seorang producer, pembuatan game akan kacau dan pengeluaran dana tidak akan teratur dan diluar budget.Project Manager bisa disebut juga dengan Team Leader.




18. Quality Assurance Tester


Pekerjaan QA Tester memang terlihat menyenangkan karena tugasnya adalah memainkan game itu sendiri dan memastikan bahwa game itu sudah bebas bug, QA Tester juga bisa disebut sebagai penyaring karena merekalah yang memastikan bahwa game ini bisa dimainkan tanpa masalah sebelum dirilis ke publik. Tanpa QA Tester game yang dibuat akan penuh dengan bug dan banyak masalah.
         
19. Game TesterHasil gambar untuk game testerInilah yang paling saya pengenin kalo ada di tim developer game, yap seorang Game Tester.  Mereka bertanggung jawab memastikan gamenya berjalan dengan baik tanpa Bug atau Error



Leave a Reply

Tolong Tinggalkan Komentar Sebagai Penyemangat Kami. :D

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

!

-

著作権 © BP1404 すべての権利予約 | によって設計され Farin Dian Nugraha 公式 | Djogzs